Pascasarjana ARS University

Mengembangkan Potensi Peternak Ayam Petelur di Masa Pandemi Melalui Digital Preneur

Penulis
Dosen:
  1. Rian Andriani
Mahasiswa:
  1. Willma Fauzzia
  2. Fanny Agustina Hidayat
Tanggal Terbit
08 Februari 2022
Kategori
Jurnal Nasional Terakreditasi [SINTA 5]
Penerbit
Jurnal Sosial dan Abdimas
Kota / Negara
- / -
Volume
Vol 4 No 1 (2022)
Halaman
xx
URL
https://ejurnal.ars.ac.id/index.php/jsa/article/view/687
Abstrak
Permasalahan UMKM pada masa pandemi COVID-19 saat ini salah satunya adalah keterbatasan dalam hal transaksi jual beli. Dengan adanya pembatasan kegiatan jual beli tersebut, pelaku bisnis dituntut untuk dapat memanfaatkan teknologi dalam mengembangkan bisnisnya. Hal ini juga berlaku bagi para peternak telur yang tergabung di Pratani Training Farm. Para peternak ayam petelur yang tergabung di Pratani Training Farm memiliki potensi untuk dikembangkan dengan pemberdayaan kewirausahaan menggunakan digitalpreneurship. Magister Manajemen Ars University melakukan kegiatan Pengabdian Masyarakat dengan mengadakan kegiatan workshop untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan serta mensosialisasikan tentang digitalpreneur. Bentuk kegiatan yang dilakukan yaitu berupa pelatihan dengan para dosen Magister Manajemen Ars University serta para peternak telur yang tergabung di Pratani Training Farm. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan mutu dan kualitas produksi yang secara langsung juga dapat meningkatkan pendapatan para peternak ayam petelur.